Sabtu, 29 Mei 2010

Para Calon pemimpin VS Diri Sendiri.......

Saya tertegun ketika menonton TV, membaca koran dan internet  berita tentang  kisruh pilkada di tingkat kabupaten, kota dan propinsi maupun pemilihan kepala desa & ormas lainya yang berakhir ricuh dan rusuh, saya pun bertanya ada apa dengan bangsa kita saat ini ? apakah ini sebuah masa transisi demokrasi menuju demokrasi sempurna atau kita telah kehilangan arah demokrasi itu sendiri dan terperangkap dalam sebuah ruang hitam yang pekat dengan nafsu kemenangan.........
akibatnya konflik horisontal dan vertikalpun terjadi dimana-2 tak dihiraukan.....
karena calon pemimpin telah buta tentang kemenangan itu sendiri..................
Harusnya para calon pemimpin kita memiliki mental yang kuat dan mampu memahami tentang kemenangan itu sendiri....
Harusnya para calon pemimpin kita benar-benar memahami bahwa kemenangan sejati bukanlah kemenagan atas orang lain, namun kemenangan atas diri sendiri.
Harusnya para colon pemimpin paham bahwa berlomba di jalur keberhasilan diri hanyalah sekedar pertandingan untuk mengalahkan rasa ketakutan, keenganan , keangkuhan dan semua beban yang menambat diri saat kita berada di garis start.
Harusnya para calon pemimpin sadar jerih payah untuk mengalahkan orang lain sama sekali tak berguna, bahkan motivasi tak seharusnya lahir dari rasa iri, dengkih ataupun dendam.....
bukankah perenang yang berenang untuk mengalahkan perenang lain akan tertingal karena sibuk mengintip kecepatan lawan-lawanya, sementara perenang yang bertujuan untuk memecahkan recordnya sendiri cenrung akan jadi pemenang karen ia hanya bertanding dengan diri sendiri dan tak perlu bermain curang...
dan seharusnya kita ingat keinginan untuk mengalahkan orang lain adalah awal dari kekalahan diri sendiri......

Dan dibalik kejadian tersebut saya menyimpulkan bahwa sebenarnya mereka tidak sangup untuk melawan diri sendiri ....sunguh menyedihkan para calon pemimpin kita.......

kendari . 30 Mei 2010